Kumpulan Soal dan Pembahasan UAS/PAS/US Dasar Listrik dan Elektronika (DLE) Semester Gasal - Dunia Elektro
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kumpulan Soal dan Pembahasan UAS/PAS/US Dasar Listrik dan Elektronika (DLE) Semester Gasal

Latihan soal-soal dan pembahasan UAS/PAS/US semester I atau gasal, pada mata pelajaran dasar listrik dan elektronika (DLE) ini ditujukan untuk mengasah kembali pengetahuan sobat yang mungkin sedikit lupa atau malah sudah lupa sama sekali.


Soal Nomor 1

1. Listrik dibedakan menjadi listrik statis dan listrik dinamis. Manakah perangkat yang menggunakan prinsip listrik statis dalam operasionalnya?
a. Bor Listrik
b. Kipas Angin
c. Mesin Cuci
d. Mesin Photocopy
e. Mesin Jahit

d. Mesin Photocopy

Mesin photocopy merupakan contoh penerapan pemanfaatab muatan listrik yang bermuatan positif dan negatif pada lsitrik statis.


Soal Nomor 2

2. Perhatikan gambar berikut!
struktur atom
Angka 1 yang ditunjukkan pada gambar adalah .....
a. Proton
b. Elektron
c. Neutron
d. Nukleus
e. Foton

b. Elektron

1. Elektron
2. Proton
3. Neutron
4. Nucleus


Soal Nomor 3

3. Dua buah muatan bernotasi A dan B terpisah sejauh 15 cm. A bermuatan +5 µC dan B bermuatan -6 µC, konstantanya $\mathrm {9 x 10^9 \frac{N.m^2}{C^2}}$ Tentukan besar gaya tarik-menarik dari kedua muatan tersebut!
a. 18,75 N
b. 20 N
c. 20,75 N
d. 25 N
e. 25,75 N

a. 18,75 N

$\mathrm {F = k \frac{q_1.q_2}{r^2}}$
$\mathrm {F = 9.10^9 \frac{(5.10^{-6}).(6.10^{-6})}{(12.10^{-2})^2}}$
$\mathrm {F = \frac{300.10^{-4}}{16.10^{-4}}}$
$\mathrm {F = 18,75 N}$


Soal Nomor 4

Perhatikan gamber berikut!
arus listrik dan arah elektron
Angka 2 yang ditunjukkan pada gambar adalah .....
a. Katoda
b. Anoda
c. Elektrolit
d. Penghantar
e. Lampu

b. Anoda

1. Lampu
2. Anoda
3. Elektrolit
4. Katoda
5. Penghantar


Soal Nomor 5

Pada suatu kabel, mengalir muatan listrik sebesar 120 Coulomb selama 60 detik. Tentukan besar kuat arus yang mengalir pada kabel tersebut.

a. 0,5 A
b. 1 A
c. 1,5 A
d. 2 A
e. 2,5 A

d. 2 A

Q = 120 Coulomb
t = 60 detik

$\mathrm {I = \frac{Q}{t}}$
$\mathrm {I = \frac{120}{60}}$
$\mathrm {I = 2}$ A


Soal Nomor 6

1. Memasang steker (colokan listrik) bertumpuk
2. Menggunakan kabel penghantar yang tidak sesuai dengan standar
3. Tidak mengisolasi sambungan kabel dengan benar
4. Memasang grounding / pentanahan pada instalasi listrik rumah
5. Memasang MCB sebagai pengaman pada instalasi rumah

manakah dari penyataan tersebut yang bukan penyebab konsleting listrik?
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5

d. 4

Pemasangan grounding akan mengamankan pengguna dan peralatan listrik dari bahaya listrik karena kebocoran arus listrik


Soal Nomor 7

Manakah dari bahan berikut ini yang paling bagus menghantarkan listrik?
a. Tembaga
b. Kadmium
c. Besi
d. Timah
e. Emas

e. Emas

emas merupakan penghantar paling bagus di dunia. oleh karena itu, banyak dipakai untuk pembuatan chip prosesor


Soal Nomor 8

Tentukan hambatan sebuah penghantar tembaga yang panjangnya 10 meter dan luas penampangnya 0,2 cm2. (Hambatan jenis tembaga 1,68 x 10 -8 Ω.m

a. 84 x 10-4
b. 100 x 10-4
c. 120 x 10-4
d. 150 x 10-4
e. 164 x 10-4

a. 84.10-4

ρ = 1,68.10-8 Ω.m
ℓ = 10 m
A = 0,2.10-4 m2

$\mathrm {R = \frac{ρ.ℓ}{A}}$
$\mathrm {R = \frac{1,68.10^{-8}.10}{0,2.10^{-4}}}$
$\mathrm {R = \frac{1,68.10^{-7}}{2.10^{-5}}}$
$\mathrm {R = \frac{168.10^{-9}}{2.10^{-5}}}$
$\mathrm {R = 84 . 10^{-4}}$ Ω


Soal Nomor 9

Manakah dari bahan berikut ini yang merupakan jenis Isolator
a. Aluminium
b. Tembaga
c. Mika
d. Platina
e. Perak

c. Mika

Mika merupakan jenis bahan isolator, mika biasa digunakan untuk melapisi gulungan tembaga pada saat rewinding motor listrik


Soal Nomor 10

Manakah dari bahan berikut ini yang bukan terbuat dari bahan semikonduktor?
a. IC
b. PCB
c. Solar Cell
d. dioda
e. Transistor

b. PCB

PCB single layer terdiri dari layer tembaga (konduktor) dan layer substrate (isolator) sedangkan PCB double layer terdiri dari layer atas berupa tembaga, layer tengah berupa substrate, dan layer bawah berupa tembaga.


Soal Nomor 11

Perhatikan gambar berikut!
Resistor Karbon 5,6KΩ
Berapakah nilai resistor karbon tersebut?
a. 5,6 KΩ ± 5 %
b. 33 KΩ ± 5 %
c. 100 Ω ± 10 %
d. 47 KΩ ± 10 %
e. 4,7 KΩ ± 10 %

a. 5,6 KΩ

Gelang 1 ---> Hijau = 5
Gelang 2 ---> Biru = 6
Gelang 3 ---> Hitam = 0
Gelang 4 ---> Coklat = x101
Gelang 5 ---> Emas = Toleransi ± 5 %
Sehingga nilainya = 5,6 KΩ


Soal Nomor 12

Perhatikan gambar berikut!
Resistor SMD 4,7KΩ
Berapakah nilai resistor SMD tersebut?
a. 5,6 KΩ
b. 10 KΩ
c. 100 Ω
d. 47 KΩ
e. 4,7 KΩ

e. 4,7 KΩ

Angka 1 ---> 4 = 4
Angka 2 ---> 7 = 7
Angka 3 ---> 2 = x102
Sehingga nilainya = 4,7 KΩ


Soal Nomor 13

Penerapan thermistor ada pada beberapa peralatan berikut, yaitu :
a. Air Conditioning (AC)
b. Blender
c. Mesin Cuci
d. Lampu
e. Televisi

a. Air Conditioning (AC)

Thermistor banyak diaplikasikan untuk pengaturan suhu otomatis pada beberapa peralatan rumah tangga


Soal Nomor 14

Perhatikan gambar berikut!
Berapakah nilai kapasitor mylar tersebut?
a. 100 nF
b. 100 pF
c. 100 mF
d. 100 F
e. 100 µF

a. 100 nF
Angka 1 ---> 1 = 1
Angka 2 ---> 0 = 0
Angka 3 ---> 4 = x104
Sehingga nilainya = 100.000 pF atau 100 nF


Soal Nomor 15

Komponen pasif yang mampu menyimpan energi dalam bentuk medan magnet adalah ....
a. Induktor
b. Kapasitor
c. Resistor
d. Radiator
e. Stabilizator

a. Induktor


Soal Nomor 16

Induktor yang intinya terbuat dari besi ditunjukkan pada gambar
a. Kumpulan Soal dan Pembahasan UAS/PAS/US Dasar Listrik dan Elektronika (DLE) Semester Gasal
b. Kumpulan Soal dan Pembahasan UAS/PAS/US Dasar Listrik dan Elektronika (DLE) Semester Gasal
c. Kumpulan Soal dan Pembahasan UAS/PAS/US Dasar Listrik dan Elektronika (DLE) Semester Gasal
d. Kumpulan Soal dan Pembahasan UAS/PAS/US Dasar Listrik dan Elektronika (DLE) Semester Gasal
e. Kumpulan Soal dan Pembahasan UAS/PAS/US Dasar Listrik dan Elektronika (DLE) Semester Gasal

d. Kumpulan Soal dan Pembahasan UAS/PAS/US Dasar Listrik dan Elektronika (DLE) Semester Gasal


Soal Nomor 17

Komponen berikut, yang merupakan beban resistif adalah ....
a. Lampu pijar
b. Speaker
c. Transformator (trafo)
d. Relay
e. Bel listrik

a. Lampu pijar

beban resistif identik dengan peralatan yang menghasilkan suhu panas


Soal Nomor 18

Komponen berikut, yang merupakan beban induktif adalah ....
a. Lampu pijar
b. Setrika
c. Rice Cooker
d. Solder
e. Spul Antena

e. Spul Antena

Beban induktif identik dengan peralatan yang mengubah energi listrik menjadi gerak atau mengubah frekuensi gelombang


Soal Nomor 19

Berikut ini yang bukan merupakan fungsi Induktor adalah ....
a. Pembangkit Gaya Gerak Listrik (GGL)
b. Pelipat Tegangan (voltage multiplier)
c. Pembangkit Getaran
d. Penghilang Noise
e. Penghalus ripple sinusoidal

e. Penghalus ripple sinusoidal

Penghalus ripple sinusoidal merupakan fungsi dari kapasitor


Soal Nomor 20

Sebuah lilitan mempunyai reaktansi sebesar 314 Ω dengan frekuensi listrik sebesar 50 hertz, berapakah nilai induktansi pada lilitan tersebut ?
A. 1 H
B. 2 H
C. 10 H
D. 20 H
E. 100 H

A. 1 H

XL= 314 Ω
f = 50 Hz

$\mathrm { X_L= ω.L}$
$\mathrm { L= \frac {X_L}{ω}}$
$\mathrm { L= \frac {X_L}{2.π.f}}$
$\mathrm { L= \frac {314}{2.3,14.50}}$
$\mathrm { L= \frac {314}{314}}$
$\mathrm { L= 1}$ H


Soal Nomor 21

Berapakah nilai resistansi total pada gambar berikut
Kumpulan Soal dan Pembahasan UAS/PAS/US Dasar Listrik dan Elektronika (DLE) Semester Gasal
A. 1500 Ω
B. 3000 Ω
C. 4500 Ω
D. 5000 Ω
E. 5500 Ω

C. 4500 Ω

RTotal = R1 + R2 + R3
RTotal = 1500 + 1500 + 1500
RTotal = 4500 Ω


Soal Nomor 22

Berapakah nilai resistansi total pada gambar berikut
Kumpulan Soal dan Pembahasan UAS/PAS/US Dasar Listrik dan Elektronika (DLE) Semester Gasal
A. 1500 Ω
B. 1000 Ω
C. 500 Ω
D. 250 Ω
E. 100 Ω

C. 500 Ω

$\mathrm { \frac{1}{R_{Total}} = \frac{1}{R_1} + \frac{1}{R_2} + \frac{1}{R_3}}$
$\mathrm { \frac{1}{R_{Total}} = \frac{1}{1500} + \frac{1}{1500} + \frac{1}{1500}}$
$\mathrm { \frac{1}{R_{Total}} = \frac{3}{1500} }$
$\mathrm { R_{Total} = \frac{1500}{3} }$
$\mathrm { R_{Total} = 500 Ω}$


Post a Comment for "Kumpulan Soal dan Pembahasan UAS/PAS/US Dasar Listrik dan Elektronika (DLE) Semester Gasal"